Wednesday, November 25, 2015

Strategi Aneh Hacker Anonymous Serang ISIS


Kelompok hacker yang mengatasnamakan Anonymous telah menyatakan perang terhadap ISIS. Selain dengan metode hack konvensional, sejumlah informasi menyebut Anonymous telah menyiapkan strategi yang terbilang aneh dalam penyerangannya pada ISIS.

Anonymous sendiri dikatakan mengantungi skill unik dalam perang cyber-nya melawan ISIS berkat jumlah anggota yang banyak, dengan berbagai skill hacking mumpuni. Sedangkan target pertama yang diincar Anonymous adalah jalur perekrutan online ISIS lewat media sosial atau situs-situs kepunyaan gerakan radikal tersebut.

Tercatat saat ini telah lebih dari 5500 akun Twitter yang dianggap berhubungan dengan ISIS telah dihapus oleh Anonymous. Tapi ini baru permulaan, karena serangan-serangan Anonymous ke ISIS dipastikan masih akan berlanjut lewat sejumlah strategi yang seperti detikINET kutip dari Mirror, Senin (23/11/2015), kata nya aneh. Apa saja?

Video konser musik

Salah satu cara ISIS melakukan perekrutan adalah menebar informasi berupa video lewat media sosial untuk menarik minat orang-orang yang melihatnya. Namun semenjak perang cyber antara Anonymous dan ISIS terjadi, link-link video yang disebar gerakan radikal tersebut diarahkan ke tautan yang salah.

Jadi bukannya menuju video ‘cuci otak’ ISIS, yang mengklik malah akan diarahkan ke video konser musik penyanyi Rick Rick Astley yang tengah menyanyikan lagu Never Gonna Give You Up.

Media sosial memang menjadi jalur andalan ISIS merekrut calon-calon anggota barunya. Maka serangan Anonymous ini diyakini bakal setidaknya mampu menekan proses perekrutan tersebut.

Pornografi

ISIS punya kanal komunikasi sendiri, termasuk jalur internet. Namun disebutkan Anonymous telah memborbardir jaringan komunikasi internet ISIS dengan berbagai gambar-gambar porno. Tujuannya adalah agar proses komunikasi antar anggota gerakan radikal ini terganggu.

Tak cuma gambar-gambar wanita bugil nan seksi, Anonymous juga disebut membanjiri jaringan internet ISIS dengan gambar-gambar pria gay.

PayPal

Sistem pembayaran online PayPal ditenggarai banyak memiliki akun yang terkait dengan ISIS. Anonymous pun disebut juga telah mempublikasi daftar akun PayPal termasuk data-data pemiliknya yang dianggap berhubungan dengan ISIS.

Diharapkan pihak berwenang bisa menelusuri pemilik akun-akun tersebut berdasarkan data-datanya, meski belum tentu pemiliknya adalah terhubung dengan gerakan ISIS. Karena bisa saja pemiliknya adalah korban hacking ISIS.

Meme

Gambar guyonan atau yang sering juga disebut meme ternyata juga menjadi salah satu strategi Anonymous dalam melakukan penyerangan ISIS. Disebutkan Anonymous berencana memborbardir dunia maya dengan berbagai Meme ejekan tentang ISIS.

Strategi ini memang tak akan memberikan efek apapun secara langsung. Namun diyakini strategi ini mampu meningkatkan antisipasi terhadap sepak terjang ISIS di dunia maya.

Itulah Strategi Aneh Hacker Anonymous Serang Isis. Semoga Bermanfaat.

Sumber Deti(.)net

0 komentar:

Post a Comment